Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank BTPN Tbk. akan menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 22 April 2021 pukul 10.00 di Jakarta.
Ada tujuh mata acara dalam rapat tersebut. Di antaranya, penetapan penggunaan laba perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2020. Dalam rapat tersebut, perseroan akan memaparkan keuntungan laba bersih yang diperoleh pada tahun buku 2020.
Selain itu, perseroan akan meminta pemegang saham untuk menyetujui menggunakan sejumlah Rp12.000 dari laba bersih sebagai penyisihan dana cadangan wajib untuk memenuhi Pasal 70 UUPT, selanjutnya menyetujui membukukan sisa laba bersih yang tidak ditentukan peruntukannya sebagai laba ditahan.
Rapat juga akan menetapkan perubahan susunan anggota direksi yang terdiri dari pengunduran diri Yasuhiro Daikoku dari jabatannya selaku direktur perseroan. Kemudian, mengangkat Kan Funakoshi sebagai direktur perseroan.
Kan Funakoshi saat ini masih menjabat sebagai Joint General Manager Seoul Branch/General Manager of Global Korea Corporate Banking Department, Sumitomo Mitsui Banking Corporation (SMBC) sejak November 2018.
Agenda rapat berikutnya yakni persetujuan laporan tahunan perseroan dan pengesahan laporan keuangan perseroan tahun buku 2020.
Selanjutnya, penetapan besarnya gaji, tunjangan, tantiem dan bonus kepada anggota direksi dan penetapan besarnya honorarium, tunjangan, tantiem dan bonus kepada anggota dewan komisaris perseroan.
Kemudian, penunjukan akuntan publik dan kantor akuntan publik untuk tahun buku 2021. Penggunaan treasury stock untuk material risk taker.
Berikutnya, laporan perseroan mengenai rencana bisnis bank, rencana aksi keuangan berkelanjutan, rencana aksi perseroan, dan transaksi afiliasi.