Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI: Integrasi Sistem Pembayaran Lintas Batas Siap Diterapkan di Asean

Di Indonesia sudah kembangkan QRIS dan fast payment. Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina juga sudah mengembangkan.
Ilustrasi sistem pembayaran QRIS/Freepik
Ilustrasi sistem pembayaran QRIS/Freepik

Bisnis.com, BADUNG – Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menyatakan bahwa pengembangan konektivitas pembayaran lintas batas atau cross border payment siap diperluas di Asean.

Hal ini disampaikannya dalam konferensi pers 1st Asean Finance Ministers and Central Bank Governors Meeting (AFMGM) di Bali, Jumat (31/3/2023).

Perry menyampaikan, lima negara anggota Asean sebelumnya telah menyepakati kerja sama pengembangan pembayaran lintas batas pada akhir 2022, diantaranya Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, dan Filipina.

“Untuk mengimplementasikan konektivitas lintas batas, kita harus kembangkan system instant payment. Di Indonesia sudah kembangkan QRIS dan fast payment. Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina juga sudah mengembangkan, maka kita mulai 5 dulu yang sudah memiliki sistem pembayaran domestik sendiri,” katanya.

Selanjutnya, kerja sama tersebut akan diperluas dengan Vietnam, Brunei Darussalam, Laos, dan Kamboja, sesuai dengan kesiapan infrastruktur sistem pembayaran masing-masing negara.

“Sekarang Vietnam juga sudah siap. Vietnam sedang dalam proses untuk memperkuat system instant payment. Jadi Vietnam akan segera bergabung. Negara lainnya, Kamboja, Laos, dan Brunei Darussalam sedang dalam proses mengembangkan system instant payment,” jelas Perry.

Dia tidak menyebutkan secara rinci kapan sistem pembayaran di seluruh Asean tersebut akan terintegrasi. Namun, Perry meyakini integrasi sistem pembayaran lintas batas akan bergerak lebih cepat dalam lingkup multilateral, dengan mengacu pada cetak biru Nexus yang disusun oleh Bank for International Settlements (BIS).

Kerja sama konektivitas sistem pembayaran lintas batas ini juga sebagai upaya untuk mengurangi penggunaan mata uang utama dunia, sehingga dapat mendukung stabilitas perekonomian di kawasan di tengah ketidakpastian global yang masih tinggi.

 
pangan bg

Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking

Apa yang menjadi pertimbangan utama Anda dalam memilih aplikasi mobile banking?

Seberapa sering Anda menggunakan aplikasi mobile banking?

Fitur apa yang paling sering Anda gunakan di aplikasi mobile banking?

Seberapa penting desain antarmuka yang sederhana bagi Anda?

Apa yang membuat Anda merasa nyaman menggunakan aplikasi mobile banking tertentu?

Apakah Anda mempertimbangkan reputasi bank sebelum mengunduh aplikasinya?

Bagaimana Anda menilai pentingnya fitur keamanan tambahan (seperti otentikasi biometrik)?

Fitur inovatif apa yang menurut Anda perlu ditambahkan ke aplikasi mobile banking?

Apakah Anda lebih suka aplikasi yang memiliki banyak fitur atau yang sederhana tetapi fokus pada fungsi utama?

Seberapa penting integrasi aplikasi mobile banking dengan aplikasi lain (misalnya e-wallet atau marketplace)?

Bagaimana cara Anda mengetahui fitur baru pada aplikasi mobile banking yang Anda gunakan?

Apa faktor terbesar yang membuat Anda berpindah ke aplikasi mobile banking lain?

Jika Anda menghadapi masalah teknis saat menggunakan aplikasi, apa yang biasanya Anda lakukan?

Seberapa puas Anda dengan performa aplikasi mobile banking yang saat ini Anda gunakan?

Aplikasi mobile banking apa yang saat ini Anda gunakan?

pangan bg

Terimakasih sudah berpartisipasi

Ajak orang terdekat Anda untuk berpartisipasi dalam kuisioner "Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking"


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Maria Elena
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper