Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI Ungkap Penerapan AI di Bank Sentral, Olah Data hingga Rumuskan Kebijakan

BI mengungkapkan penerapan AI sendiri sudah lumrah di beberapa bank sentral sejumlah negara, seperti di Europeean Central Bank dan Bank of Canada.
Pekerja melintas dekat logo Bank Indonesia di Jakarta. Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Pekerja melintas dekat logo Bank Indonesia di Jakarta. Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA – Bank Indonesia menyebut kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) berkembang sangat pesat di Indonesia, bahkan implementasi AI sendiri telah terjadi di bank sentral. 

Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) Destry Damayanti memaparkan bahwa berdasarkan laporan dari McKinsey, bahwa sekitar 72% organisasi telah memanfaatkan AI pada 2024.

Menurutnya, ini peningkatan yang luar biasa pesat karena 7 tahun sebelumnya, baru sekitar 20% dari organisasi yang memanfaatkan AI. 

“Salah satu faktor yang menggunakan AI dengan pesat sekali adalah sektor finansial termasuk perbankan dan juga bank sentralnya,” ujarnya dalam Banking AI Day, Senin, (9/9/2024).

Sebagai key driver dalam transformasi digital, kata Destry, di bank sentral adopsi AI telah ditempatkan dalam dua posisi, baik player dan regulator.

Dia menyebut, penerapan AI sendiri sudah lumrah di beberapa bank sentral sejumlah negara, seperti di Bank of Europe, kemudian Bank of Canada, Bank Sentral Brazil dan juga tentunya di Bank Indonesia. 

“Apa yang kami lakukan sebagai bank sentral? Kita menggunakan AI untuk mengolah data yang begitu banyak ada di bank sentral untuk mendukung perumusan kebijakan,” ujarnya. 

Adapun, dalam menggunakan kebijakan, data yang digunakan, kata dia, sangat-sangat granular sekali, dan AI ini bisa mengambil banyak data, bukan hanya yang kuantitatif tapi juga kualitatif. 

“Dan ini tentunya juga kami gunakan sebagai AI regulator yaitu bagaimana kami meningkatkan penggunaan AI untuk supervisory teknologi atau sub-tech kami,” katanya. 

Di sisi lain, dia menyebut  Indonesia merupakan negara yang relatif ramah terhadap dengan inovasi-inovasi digital, ini tecermin bagaimana Indonesia telah menjadi rumah bagi sekitar 2.300 startup serta menjadi negara memiliki jumlah startup terbanyak di Asia Tenggara.

“Bahkan di antara ribuan perusahaan rintisan ini, ada sekitar 14 startup yang berhasil mencapai status unicorn atau dekacorn,” ujarnya.

Di sisi lain, Destry menyebutkan bahwa perkembangan keuangan digital saat ini sangatlah pesat, terdorong dari total populasi generasi muda yang mencapai 60-70% dan pengguna internet di Indonesia mencapai 213 juta orang atau sekitar 77% dari total populasi.

Berdasarkan laporan Google, Temasek, dan Bain & Company, Indonesia menyumbang sekitar 40% dari nilai total transaksi ekonomi digital di Asean pada 2023.

Selanjutnya, diproyeksikan juga Gross Merchandise Value atau GMF dari Aktifitas Ekonomi Digital Indonesia pada tahun 2030 akan mencapai US$210 hingga US$360 miliar, meningkat 4 kali lipat dibandingkan tahun 2023 yang sebesar US$82 miliar.

 
pangan bg

Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking

Apa yang menjadi pertimbangan utama Anda dalam memilih aplikasi mobile banking?

Seberapa sering Anda menggunakan aplikasi mobile banking?

Fitur apa yang paling sering Anda gunakan di aplikasi mobile banking?

Seberapa penting desain antarmuka yang sederhana bagi Anda?

Apa yang membuat Anda merasa nyaman menggunakan aplikasi mobile banking tertentu?

Apakah Anda mempertimbangkan reputasi bank sebelum mengunduh aplikasinya?

Bagaimana Anda menilai pentingnya fitur keamanan tambahan (seperti otentikasi biometrik)?

Fitur inovatif apa yang menurut Anda perlu ditambahkan ke aplikasi mobile banking?

Apakah Anda lebih suka aplikasi yang memiliki banyak fitur atau yang sederhana tetapi fokus pada fungsi utama?

Seberapa penting integrasi aplikasi mobile banking dengan aplikasi lain (misalnya e-wallet atau marketplace)?

Bagaimana cara Anda mengetahui fitur baru pada aplikasi mobile banking yang Anda gunakan?

Apa faktor terbesar yang membuat Anda berpindah ke aplikasi mobile banking lain?

Jika Anda menghadapi masalah teknis saat menggunakan aplikasi, apa yang biasanya Anda lakukan?

Seberapa puas Anda dengan performa aplikasi mobile banking yang saat ini Anda gunakan?

Aplikasi mobile banking apa yang saat ini Anda gunakan?

pangan bg

Terimakasih sudah berpartisipasi

Ajak orang terdekat Anda untuk berpartisipasi dalam kuisioner "Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking"


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper