Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Peluang Kolaborasi Fintech dan Bank Diklaim Semakin Terbuka

Pasca keluarnya Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) tentang Layanan Pinjam Meminjam Uang Berbasis Teknologi Informasi, peluang kolaborasi antara jasa financial technology (fintech) dan bank semakin terbuka.
Financial Technology (Fintech)/channelasia
Financial Technology (Fintech)/channelasia

Bisnis.com, JAKARTA - Pascakeluarnya Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) tentang Layanan Pinjam Meminjam Uang Berbasis Teknologi Informasi, peluang kolaborasi antara jasa financial technology (fintech) dan bank semakin terbuka.

Aidil Zulkifli, CEO & Co-founder UangTeman, mengatakan kolaborasi bank dan fintech akan memberikan sinergi yang saling menguntungkan. Dampaknya adalah perekonomian masyarakat Indonesia bisa meningkat karena mendapatkan kemudahan dalam mengakses lembaga keuangan.

Meskipun demikian, kolaborasi ini tetap memperhatikan perbedaan budaya kerja dan pemahaman terhadap proses bisnis yang dijalankan oleh masing-masing industri. "Sudah ada beberapa bank yang mengajak kerja sama tapi saya belum bisa sebut namanya," ujarnya kepada Bisnis.com di Jakarta, Selasa (3/1/2016).

UangTeman adalah penyedia layanan pinjaman online mikro pertama di Indonesia yang merupakan bagian dari PT Alpha Digital Group Pte Ltd, salah satu perusahaan digital keuangan di Asia Tenggara.

Sebelumnya, PT Bank Mayora juga berencana bekerja sama dengan fintech. Direktur Utama Bank Mayora Irfanto Oeij mengatakan, tahun ini pihaknya bakal menjajaki kerja sama dengan beberapa perusahaan fintech.

Langkah ini sebagai tindak lanjut atas sejumlah tawaran yang masuk di 2016. "Ada beberapa perusahaan fintech yang telah mengajukan proposal kerja sama bisnis dengan kami. Di 2017 kami akan bersinergi," ujarnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Abdul Rahman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper