HUT Ke-25 Bank Mandiri Kontribusi untuk Negeri, Menuju Masa Depan!

HUT ke-25 tahun, Bank Mandiri semakin mempertegas posisinya sebagai bank terbesar yang konsisten dalam inovasi layanan serta transformasi bisnis
Foto: HUT ke-25 Tahun Bank Mandiri, Menuju Masa Depan
Foto: HUT ke-25 Tahun Bank Mandiri, Menuju Masa Depan

Bisnis.com, JAKARTA Merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25 yang jatuh pada 2 Oktober 2023, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. mempertegas posisinya sebagai bank terbesar yang konsisten dalam inovasi layanan serta transformasi bisnis secara menyeluruh.

Momentum hari jadi juga dioptimalkan untuk melanjutkan visi besar sebagai bank yang berperan sebagai mitra finansial utama pilihan nasabah.

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi mengatakan bahwa perayaan HUT ke-25 yang mengusung tema “Menuju Masa Depan”, merupakan cerminan perjalanan panjang Bank Mandiri untuk menghadirkan inovasi layanan dan produk sebagai solusi kebutuhan finansial masyarakat. 

“Sejak awal, Bank Mandiri terus berupaya menjadi pemain utama di industri keuangan. HUT ke-25 ini menjadi momen bagi Bank Mandiri dan Mandirian untuk melanjutkan transformasi, terus maju dan tumbuh lebih kuat dalam menyediakan layanan terbaik bagi masyarakat dan nasabah,” ujarnya di Jakarta, Senin (2/10).

Darmawan menambahkan, tema HUT ke-25 Bank Mandiri membawa semangat bagi perseroan terus bergerak maju, bertransformasi melalui inovasi berkelanjutan dan menjadi bank masa depan dengan mengedepankan karakteristik “Always Deliver, Always Ahead”

“Momentum HUT ke-25 Bank Mandiri juga untuk memantapkan nilai perusahaan hari ini dan 10 tahun ke depan,” kata Darmawan. 

“Dalam merayakan HUT ke-25 Bank Mandiri juga punya inisiatif sebagai the first banking application Rise Into Space yang memiliki makna pelayanan yang menyeluruh kepada nasabah secara mudah, cepat di manapun dan kapan pun,” kata Darmawan.

Bank berlogo pita emas itu juga mempertajam sinergi anak perusahaan untuk menciptakan ekosistem bisnis Mandiri Group yang terintegrasi. Dengan kekuatan inti di layanan wholesale, Darmawan menyatakan Bank Mandiri akan fokus mengintensifkan pertumbuhan bisnis value chain berbasis ekosistem nasabah.

Bukti konsistensi dan inovasi yang dihadirkan Bank Mandiri terwujud dari torehan kinerja yang solid. Berbekal kinerja yang kuat itu, Bank Mandiri senantiasa menghadirkan strategi inovatif untuk mencapai berbagai target yang lebih cepat menuju masa depan.

Sampai dengan akhir Agustus 2023, Bank Mandiri secara bank only membukukan kredit senilai Rp996,86 triliun atau tumbuh 12,34% year-on-year (YoY), lebih tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan kredit industri 8,9% YoY pada periode yang sama. 

Demikian halnya dengan laju dana pihak ketiga (DPK) yang tercatat senilai Rp1.137,92 triliun secara bank only, tumbuh 9,76% YoY. Capaian itu didorong peningkatan dana murah secara bank only yang mencapai 14,44% YoY dengan komposisi dana murah atau current account and saving account (CASA) mencapai 78,50%, tertinggi sejak Bank Mandiri didirikan. 

Pertumbuhan dana murah Bank Mandiri tak lepas dari hadirnya dua layanan digital yakni super app Livin’ by Mandiri yang menghadirkan solusi berbagai transaksi dan gaya hidup nasabah serta super platform Kopra by Mandiri yang menyediakan solusi bisnis dari hulu ke hilir. “info: bmri.id/menujumasadepan

 
pangan bg

Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking

Apa yang menjadi pertimbangan utama Anda dalam memilih aplikasi mobile banking?

Seberapa sering Anda menggunakan aplikasi mobile banking?

Fitur apa yang paling sering Anda gunakan di aplikasi mobile banking?

Seberapa penting desain antarmuka yang sederhana bagi Anda?

Apa yang membuat Anda merasa nyaman menggunakan aplikasi mobile banking tertentu?

Apakah Anda mempertimbangkan reputasi bank sebelum mengunduh aplikasinya?

Bagaimana Anda menilai pentingnya fitur keamanan tambahan (seperti otentikasi biometrik)?

Fitur inovatif apa yang menurut Anda perlu ditambahkan ke aplikasi mobile banking?

Apakah Anda lebih suka aplikasi yang memiliki banyak fitur atau yang sederhana tetapi fokus pada fungsi utama?

Seberapa penting integrasi aplikasi mobile banking dengan aplikasi lain (misalnya e-wallet atau marketplace)?

Bagaimana cara Anda mengetahui fitur baru pada aplikasi mobile banking yang Anda gunakan?

Apa faktor terbesar yang membuat Anda berpindah ke aplikasi mobile banking lain?

Jika Anda menghadapi masalah teknis saat menggunakan aplikasi, apa yang biasanya Anda lakukan?

Seberapa puas Anda dengan performa aplikasi mobile banking yang saat ini Anda gunakan?

Aplikasi mobile banking apa yang saat ini Anda gunakan?

pangan bg

Terimakasih sudah berpartisipasi

Ajak orang terdekat Anda untuk berpartisipasi dalam kuisioner "Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking"


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper