Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga pemeringkat Fitch Ratings memberikan peringkat nasional jangka panjang 'AA(idn)' untuk obligasi berkelanjutan I/2013 PT Surya Artha Nusantara Finance (SANF) sebesar maksimal Rp2 triliun yang akan diterbitkan dalam jangka waktu 2 tahun.
Fitch juga memberikan peringkat peringkat nasional jangka pendek 'F1+(idn)' untuk obligasi I/2013 yang akan diterbitkan di bawah obligasi berkelanjutan SANF sebesar maksimum Rp500 miliar rupiah dalam jangka waktu maksimal 5 tahun.
Peringkat tersebut mencerminkan keyakinan Fitch terhadap posisi strategis perseroan sebagai perpanjangan tangan dari pemegang saham mayoritas yakni PT Astra Internasional Tbk untuk memasarkan produk alat berat.
SANF dinilai akan mampu mempertahankan profitabilitas kendatipun pertumbuhan penyaluran pembiayaan pada 2 tahun terakhir melambat akibat jatuhnya harga komoditas dan tingkat inflasi yang tinggi.
"Profitabilitas diharapkan dapat terus menyediakan ruang untuk menyerap kerugian akibat pinjaman bermasalah," tulis Fitch dalam rilis yang diterima Bisnis hari ini, Rabu (28/8/2013).
SANF merupakan perusahaan pembiayaan khusus alat berat yang didirikan pada tahun 1983 oleh Astra group. Sebanyak 60% saham dimiliki oleh Astra Indonesia, sementara sisanya dipegang oleh Group Marubeni.
Obligasi SAN Finance Raih Peringkat AA(idn)
Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga pemeringkat Fitch Ratings memberikan peringkat nasional jangka panjang 'AA(idn)' untuk obligasi berkelanjutan I/2013 PT Surya Artha Nusantara Finance (SANF) sebesar maksimal Rp2 triliun yang akan diterbitkan dalam jangka
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Farodlilah Muqoddam
Editor : Sutarno
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

4 jam yang lalu
Citibank Kantongi Laba Bersih Rp2,6 Triliun pada 2024

12 jam yang lalu
Laba Bintang Mandiri Finance Tumbuh 98% per Desember 2024
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
