Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Selama Masa PSBB, Bank DBS Indonesia Catat Pertumbuhan Transaksi Digital

Managing Director Head of Digital Banking Group PT Bank DBS Indonesia, Leonardo Koesmanto menuturkan Bank DBS menyadari peran teknologi di masa depan akan mengubah pola kehidupan manusia termasuk kegiatan perbankan.
DBS Group Holdings Ltd/Istimewa
DBS Group Holdings Ltd/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Produk bank digital milik PT Bank DBS Indonesia mencatat pertumbuhan transaksi online selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Peningkatan transaksi online sebesar 75% dari rata-rata terdapat pada fitur bayar&beli dan penggunaan kartu debit. Hal ini disebabkan karena adanya perubahan perilaku konsumsi masyarakat selama menjalankan aktivitas hanya dari rumah. 

Managing Director Head of Digital Banking Group PT Bank DBS Indonesia, Leonardo Koesmanto menuturkan Bank DBS menyadari peran teknologi di masa depan akan mengubah pola kehidupan manusia termasuk kegiatan perbankan.

Oleh karena itu, Bank DBS secara cepat melakukan transformasi digital secara menyeluruh, beralih dari bank konvensional menjadi bank digital dengan meluncurkan Digibank by DBS di Indonesia sejak tahun 2017. 

Peningkatan transaksi keuangan yang perseroan alami pun menunjukkan bahwa fitur dan layanan perbankan digital memudahkan nasabah untuk tetap dapat memenuhi kebutuhan transaksi keuangan mereka, terlebih di era normal yang baru.

"Sejalan dengan misi kami Live more, Bank Less, strategi kami adalah terus mengembangkan inovasi teknologi, dengan menghadirkan berbagai layanan keuangan di dalam aplikasi Digibank by DBS, mulai dari remittance hingga wealth management yang dapat diakses di mana saja dan kapan saja hanya melalui genggaman,” ujar Leonardo dalam siaran pers Bank DBS Indonesia, Senin (22/6/2020).

Adapun, penggunaan kartu debit Digibank by DBS untuk transaksi online juga memperlihatkan peningkatan positif di masa pandemi, di mana volume dari transaksi online tersebut mencapai dua kali lipat dari volume penggunaan kartu debit untuk transaksi offline dibanding sebelum masa pandemi.

Selain itu, tabungan dan deposito yang ditempatkan oleh nasabah ritel di Digibank juga mengalami peningkatan hampir dua kali lipat jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Dia berharap layanan Digibank by DBS dapat memberikan pengalaman perbankan yang lengkap, mudah, praktis, dan tanpa hambatan, melalui serangkaian produk dan layanan revolusioner seperti Fitur Bayar & Beli, investasi melalui fitur deposito dan membeli surat berharga negara melalui fitur e-SBN, kredit Tanpa Agunan (KTA) Instan, transfer valas, dan lain-lain

Saat ini, Bank DBS tengah mengembangkan fitur-fitur yang terdapat di dalam aplikasi Digibank by DBS, khususnya wealth management guna mempermudah nasabah dalam melakukan transaksi mengelola keuangan.

"Dalam waktu dekat, Digibank by DBS berencana akan meluncurkan Rekening Valas serta fitur Jual Beli Obligasi yang diharapkan akan menambah pilihan bagi nasabah dalam menyimpan dan mengembangkan kekayaan mereka," ucap Leonardo.

 
pangan bg

Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking

Apa yang menjadi pertimbangan utama Anda dalam memilih aplikasi mobile banking?

Seberapa sering Anda menggunakan aplikasi mobile banking?

Fitur apa yang paling sering Anda gunakan di aplikasi mobile banking?

Seberapa penting desain antarmuka yang sederhana bagi Anda?

Apa yang membuat Anda merasa nyaman menggunakan aplikasi mobile banking tertentu?

Apakah Anda mempertimbangkan reputasi bank sebelum mengunduh aplikasinya?

Bagaimana Anda menilai pentingnya fitur keamanan tambahan (seperti otentikasi biometrik)?

Fitur inovatif apa yang menurut Anda perlu ditambahkan ke aplikasi mobile banking?

Apakah Anda lebih suka aplikasi yang memiliki banyak fitur atau yang sederhana tetapi fokus pada fungsi utama?

Seberapa penting integrasi aplikasi mobile banking dengan aplikasi lain (misalnya e-wallet atau marketplace)?

Bagaimana cara Anda mengetahui fitur baru pada aplikasi mobile banking yang Anda gunakan?

Apa faktor terbesar yang membuat Anda berpindah ke aplikasi mobile banking lain?

Jika Anda menghadapi masalah teknis saat menggunakan aplikasi, apa yang biasanya Anda lakukan?

Seberapa puas Anda dengan performa aplikasi mobile banking yang saat ini Anda gunakan?

Aplikasi mobile banking apa yang saat ini Anda gunakan?

pangan bg

Terimakasih sudah berpartisipasi

Ajak orang terdekat Anda untuk berpartisipasi dalam kuisioner "Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking"


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : M. Richard
Editor : Ropesta Sitorus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper