Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Fitur Berlimpah, DBS Klaim Pengguna Aktif Digibank Terus Bertambah

Strategi bank digital besutan DBS, digibank untuk menggaet nasabah adalah dengan memperkaya fitur layanan.
Tampilang Digibank. /dbs.id
Tampilang Digibank. /dbs.id

Bisnis.com, JAKARTA - Penambahan fitur-fitur baru menjadi salah satu faktor pendorong yang membuat para pengguna Digibank makin loyal terhadap aplikasi bank digital besutan PT Bank DBS Indonesia tersebut.

Perusahaan berkomitmen untuk terus menghadirkan layanan yang sesuai dengan kebutuhan nasabah.

Head of Digibank Bank DBS Indonesia Erline Diani mengatakan jumlah nasabah pengguna aplikasi digibank by DBS terus meningkat seiring dengan makin tingginya adopsi digital nasabah perbankan konsumer Bank DBS Indonesia penambahan fitur-fitur baru.

Erline tidak menyebutkan jumlah pengguna aplikasi DIgibank saat ini. Namun, dia memberitahu bahwa jumlah pengguna aktif di aplikasi digibank tumbuh lebih dari 30 persen pada Juni 2022 dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

“Pertumbuhan ini didukung dengan makin lengkapnya pilihan produk dan fitur yang ada di aplikasi digibank by DBS,” kata Erline kepada Bisnis, Rabu (13/7).

Erline menambahkan sebagai full-fledged digital banking, aplikasi memiliki tiga pilar utama dalam melayani nasabah. Pertama Invest Simply, DBS Indonesia memberikan kemudahan kepada nasabah dalam menabung dan berinvestasi dengan didukung produk dan layanan yang dipersonalisasi berdasarkan profil dan tujuan investasi nasabah,

Kemudian, Spend Securely, layanan yang menawarkan kemudahan dan kecepatan dalam melakukan berbagai transaksi pembayaran dan transfer, baik di dalam dan/atau ke luar negeri dengan biaya yang murah.

“Pilar selanjutnya Borrow Easily, yaitu kemudahan dalam mengakses pinjaman dengan user experience yang sangat mudah & cepat (seperti digibank KTA dan Cashline)” kata Erline.

Adapun terbesar dalam mendorong nasabah makin aktif menggunakan aplikasi Digibank adalah terkait dengan edukasi nasabah, guna meningkatkan kesadaran, kepercayaan, serta kenyamanan dalam penggunaan aplikasi perbankan digital.

Dia mengatakan seiring dengan berjalannya waktu dan dengan makin banyaknya pemain baru di ranah perbankan digital, diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan nasabah terhadap aplikasi perbankan digital secara keseluruhan.

“Untuk menjawab tantangan ini, kami mencoba untuk selalu berinovasi dalam meningkatkan pengalaman perbankan digibank untuk dapat makin mempermudah segala kebutuhan perbankan nasabah kami,” kata Erline.

 
pangan bg

Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking

Apa yang menjadi pertimbangan utama Anda dalam memilih aplikasi mobile banking?

Seberapa sering Anda menggunakan aplikasi mobile banking?

Fitur apa yang paling sering Anda gunakan di aplikasi mobile banking?

Seberapa penting desain antarmuka yang sederhana bagi Anda?

Apa yang membuat Anda merasa nyaman menggunakan aplikasi mobile banking tertentu?

Apakah Anda mempertimbangkan reputasi bank sebelum mengunduh aplikasinya?

Bagaimana Anda menilai pentingnya fitur keamanan tambahan (seperti otentikasi biometrik)?

Fitur inovatif apa yang menurut Anda perlu ditambahkan ke aplikasi mobile banking?

Apakah Anda lebih suka aplikasi yang memiliki banyak fitur atau yang sederhana tetapi fokus pada fungsi utama?

Seberapa penting integrasi aplikasi mobile banking dengan aplikasi lain (misalnya e-wallet atau marketplace)?

Bagaimana cara Anda mengetahui fitur baru pada aplikasi mobile banking yang Anda gunakan?

Apa faktor terbesar yang membuat Anda berpindah ke aplikasi mobile banking lain?

Jika Anda menghadapi masalah teknis saat menggunakan aplikasi, apa yang biasanya Anda lakukan?

Seberapa puas Anda dengan performa aplikasi mobile banking yang saat ini Anda gunakan?

Aplikasi mobile banking apa yang saat ini Anda gunakan?

pangan bg

Terimakasih sudah berpartisipasi

Ajak orang terdekat Anda untuk berpartisipasi dalam kuisioner "Uji pemahamanmu mengenai aplikasi mobile banking"


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper