2. Atur Kembali Utang dan Tunda Belanja Besar
Jika berutang atau menggunakan kartu kredit untuk memenuhi kebutuhan selama Lebaran, segera susun strategi pelunasan. Prioritaskan pembayaran utang dengan bunga tinggi dan sebisa mungkin hindari menambah utang baru. Bila memungkinkan, ajukan negosiasi untuk meringankan cicilan.
Untuk rencana belanja besar seperti membeli elektronik, liburan, atau renovasi rumah, sebaiknya tunda dulu sampai keuangan lebih stabil. Berikan waktu bagi diri kamu untuk memperbaiki kondisi finansial.
Utamakan pengeluaran yang lebih penting dan pertimbangkan untuk menabung terlebih dahulu sebelum melakukan pembelian besar.
Pasca-Lebaran juga menjadi waktu yang tepat untuk meninjau kembali kebiasaan belanja. Kurangi pembelian yang sifatnya impulsif dan belajarlah untuk lebih selektif serta bijak dalam mengelola uang.
3. Kembali Prioritaskan Tabungan dan Investasi
Jika kondisi keuangan sempat terganggu akibat pengeluaran selama Lebaran, kini saatnya kembali menabung dan investasi. Tentukan kembali tujuan keuangan, baik jangka pendek maupun jangka panjang, seperti dana darurat, biaya pendidikan atau persiapan pensiun.